Aktris cantik Atiqah Hasiholan kembali mendapatkan peran sebagai seorang perempuan penjaja tubuh alias pelacur. Kekasih Rio Dewanto ini memerankan tokoh Ria di pentas teater yang berjudul 'Titik Terang', karya sang ibu, Ratna Sarumpaet.
Atiqah Hasiholan mengaku, meskipun sudah berkali-kali berperan sebagai pelacur, namun peran pelacur kali ini sangat berbeda dan itu yang membuatnya merasa tertantang.
"Dalam bekerja aku enggak menitik beratkan pada karakter tapi cerita. Beberapa kali jadi pelacur memang, tapi kali ini berbeda makanya aku excited," kata Atiqah di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2013).
"Dalam bekerja aku enggak menitik beratkan pada karakter tapi cerita. Beberapa kali jadi pelacur memang, tapi kali ini berbeda makanya aku excited," kata Atiqah di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2013).
Perbedaan itu, kata Atiqah terletak dari rasa menikmati jadi seorang pekerja seks komersial (PSK). "Aku perankan pelacur yang memang memilih jadi pelacur, menikmati, sampai operasi payudara untuk memperbesar dada," urainya.
Pentas drama 'Titik Terang' akan digelar di Graha Bhakti Budaya, TIM, Jakarta pada hari Rabu sampai Sabtu (3-6 Juli 2013).
No comments:
Post a Comment
No Spam, No Sara